Mengenal Gambar Ilustrasi
Menggambar merupakan kegiatan yang menyenangkan. Teknik menggambar dan jenis gambar bermacam-macam, salah satunya adalah gambar ilustrasi. Jika ditekuni secara serius, aktivitas menggambar bisa memberikan penghasilan berupa materi.
Definisi dan Fungsi Gambar Ilustrasi
Pernah membaca buku tebal tanpa ada gambar? Pasti bosan bukan? Berbeda jika buku yang memaparkan teori dan pelajaran dihiasi gambar-gambar yang membantu menjelaskan teori yang sedang berusaha dijelaskan. Gambar inilah yang disebut sebagai salah satu jenis gambar ilustrasi. Gambar ilustrasi dapat didefinisikan sebagai hasil coretan tangan yang memiliki makna dan dapat berupa gambar, lukisan, teknik fotografi yang memperjelas kaitan subyek gambar atau foto dengan tulisan yang diperkuatnya. Gambar ilustrasi tidak menekankan pada artistik atau keindahan, namun lebih mengutamakan kejelasan dalam memberikan pemaparan.
Gambar ilustrasi disusun karena memiliki tujuan khusus. Fungsi utama gambar ilustrasi adalah memperjelas, memperkaya, memperkaya dan menerangkan sebuah paparan teori dan artikel berupa feature. Juga bisa berfungsi untuk memperindah dan menghiasi tulisan berupa cerita fiksi dan puisi. Secara umum gambar ilustrasi sebagai media bantu visual mampu menunjang tulisan sehingga lebih mudah dipahami dan dinikmati pembacanya. Gambar ilustrasi dinilai bagus jika berkat gambar ilustrasi tersebut mampu membantu pembaca memahami teori pelajaran yang dipaparkan, mendorong berimajinasi, membayangkan berada di tempat yang sedang diceritakan sehingga mampu memahami tulisan secara keseluruhan.
Dalam tulisan ilmiah atau artikel feature, gambar ilustrasi berfungsi memberikan gambaran mengenai langkah-langkah kerja hingga sampai pada hipotesa. Keberadaan gambar ilustrasi juga membantu pembaca mendapatkan gambaran tentang alat, ruang, obyek yang sedang dipaparkan dalam tulisan sehingga penulis terbantu menjelaskan konsep dan teori yang ingin disampaikan kepada para pembaca.
Dalam tulisan fiksi, gambar ilustrasi membantu mengembangkan imajinasi tentang penokohan dan setting cerita. Dengan demikian pembaca lebih menjiwai karya tulis dan mampu menangkap hikmah yang ingin disampaikan penulis. Dapat disimpulkan bahwa gambar ilustrasi membantu mengkomunikasikan karya tulis dan menghindari pembaca merasa bosan sebelum mentuntaskan membaca tulisan.
Langkah Membuat Gambar llustrasi
Gambar ilustrasi tidak hanya dibuat dengan goresan tangan dengan media pena dan kertas. Di zaman digital, ilustrasi bisa dibentuk menggunakan bantuan teknologi digital sehingga bisa berupa kartun, cerita bergambar, karikatur, meme, info grafis.
Obyek gambar ilustrasi bisa berupa gambar manusia, hewan atau tumbuhan atau bagian-bagian tubuh makhluk hidup tersebut. Gambar tersebut bisa dibentuk sendiri atau digabungkan dengan berbagai obyek berbeda. Membuat gambar ilustrasi tidak ada kaidah pewarnaan khusus, bisa digambar dengan warna hitam putih atau berwarna.
Menekuni aktivitas menggambar ilustrasi bisa membantu membuka pintu rezeki. Gambar ilustrasi saat ini digunakan untuk berbagai keperluan, misalnya desain web,digital printing, infografis, desain karakter bahkan penerbitan komik. Namun untuk mendapatkan hasil terbaik tentu perlu langkah-langkah khusus dalam menggambar ilustrasi. Tahapan membuat gambar ilustrasi adalah sebagai berikut:
1. Menemukan gagasan gambar
Gagasan gambar adalah tema dari bahan yang akan diilustrasikan.
2. Membuat sketsa
Sketsa adalah rancangan gambar secara keseluruhan. Fungsi sketsa adalah untuk membentuk gambar ilustrasi lebih hidup dan menyatu dengan tulisa
3. Pewarnaan
Jika memilih gambar kaya warna maka hasil gambaran bisa dipadupadan dengan berbagai pewarna. Jika memilih warna hitam putih maka sebagian gambar diarsir atau diblok untuk menegaskan bentuk.
Dengan rutin berlatih hasil gambar ilustrasi akan semakin bagus. Pada akhirnya ketekunan ini akan membuka pintu penghasilan. Mendapatkan jerih payah dari menekuni hobi adalah hal paling membahagiakan.